Aqua Farm Laksanakan Program Penanaman Pohon Sebagai Bagian dari Program Global
- byKonotasiNews
- 26 November, 2024
- 0 Comments
- 131

Aqua Farm, perusahaan yang dikenal peduli terhadap kelestarian lingkungan, kembali melaksanakan program penanaman pohon di Lumban Rang, Desa Sionggang Utara, pada 25 November 2024. Program ini merupakan bagian dari inisiatif global yang didukung penuh oleh manajemen Aqua Farm untuk mendukung upaya reforestasi dan pemulihan lahan yang terganggu.
Dalam sambutannya, Agam Junaidi Sinaga, CSR Manager Aqua Farm, menegaskan bahwa penanaman pohon ini adalah bagian dari program global yang sejalan dengan komitmen perusahaan terhadap keberlanjutan lingkungan. Agam menyampaikan, "Program penanaman pohon ini tidak hanya sebagai kegiatan lokal, tetapi juga merupakan bagian dari arahan global yang terus didorong oleh manajemen Aqua Farm. Kami berharap, kegiatan seperti ini dapat terus berlanjut dan berkembang di masa depan, seiring dengan komitmen kami untuk menjaga kelestarian alam."
Lebih lanjut, Agam menjelaskan bahwa meskipun program penanaman pohon ini dimulai pada akhir tahun 2024, pihaknya berencana untuk terus melanjutkan dan mengembangkan program serupa pada tahun depan. "Kami berharap pada tahun depan, program penanaman pohon ini bisa terus dilaksanakan, karena hal ini merupakan arahan global yang telah menjadi bagian dari visi dan misi perusahaan kami," ujarnya.
Program ini juga menjadi langkah konkret Aqua Farm dalam mendukung pelestarian alam dengan menanam berbagai jenis pohon seperti ketapang, matoa, aturmangan, cemara, dan pinus, yang akan ditanam di area lahan yang telah terganggu.
Dengan adanya dukungan penuh dari manajemen, Aqua Farm berharap program ini tidak hanya memberikan manfaat bagi lingkungan, tetapi juga dapat menjadi contoh bagi perusahaan lainnya dalam upaya menjaga keberlanjutan ekosistem.
KonotasiNews
Post a comment
Berita Terkait
Polsek Lumban Julu Tanggap Cepat Tangani Bencana Longsor di Desa Jangga Toruan
- 15 December, 2024
- 86
Toba Fun Walk 2024: Olahraga Santai Sambil Jelajah Keindahan Wisata Balige
- 22 October, 2024
- 188
Terpopuler
Daily Newsletter
Get all the top stories from Blogs to keep track.
0 Comments